Rabu, 18 Mei 2011

Berita Pertanian : Banjir di Tuban masih Rendam Ratusan Hektare Sawah









TUBAN.
Ratusan hektare (ha) lahan pertanian dan tanaman padi di delapan desa di Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, Jatim, masih terendam banjir luapan Sungai Bengawan Solo.

Lahan pertanian dan tanaman padi di delapan desa masih terendam banjir, di antaranya Desa Maibit, Sawahan, Ngadirejo, Kanorrejo, Tambakrejo, Karangtinoto, Bulurejo, dan sebagian Desa Rengel.

Sutiyo, 34, petani Desa Bulurejo, mengatakan, lupan banjir Bengawan yang terjadi lima kali dalam lima bulan terakhir telah mengakibatkan tanamannya gagal panen. "Bahkan, saat ini kami sudah kehabisan modal untuk musim tanam selanjutnya," terangnya, Kamis (19/5) pagi.

Meski demikian, katanya, hingga saat ini belum ada upaya yang dilakukan Dinas Pertanian setempat. Termasuk di antaranya pendataan, untuk selanjutnya diajukan mendapatkan bantuan.

Sebelumnya, data dari Dinas Pertanian Tuban menyebutkan sebanyak 111 ha tanaman padi yang berada di delapan desa itu gagal panen. Ini setelah banjir luapan Bengawan Solo merendam wilayah itu sebulan terakhir.(MI)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar